Pesan Nasi Tumpeng di Kuningan Barat – Jakarta Selatan merupakan daerah yang padat penduduknya. Salah satu daerah di sana adalah Mampang dimana banyak acara-acara yang sering diadakan mulai dari acara hajatan hingga syukuran lainnya. Kebanyakan orang yang mengadakan acara semacam ini sering memesan nasi tumpeng untuk memeriahkan acara. Selain itu, juga menjadi sebuah doa ucapan syukuran dan pengharapan akan kehidupan selanjutnya yang semakin baik.
Inilah yang membuat tumpeng sangat istimewa, karena nasinya yang tidak hanya enak disantap. Tapi tumpeng membuat acara makin meriah, bahkan menjadi simbol sebuah doa. Nah, saat ini memang tumpeng sangat gampang dicari dimana saja. Tidak hanya bisa buat sendiri, tapi juga ada yang lebih memilih untuk order di jasa catering karena lebih mudah dan tidak memakan banyak waktu maupun tenaga untuk membuatnya.
Daftar Isi
Pesan Nasi Tumpeng di Kuningan Barat Untuk Kejutan Orang Terkasih
Terkadang kita ingin memberikan kejutan bagi orang terkasih pada hari yang sangat spesial. Misalnya saja ulang tahun, syukuran kenaikan jabatan, anniversary dan sebagainya. Mereka yang ingin membuat kejutan, suka menyelenggarakan acara meriah bagi orang terkasih entah itu anggota keluarga, sahabat atau teman, maupun pacar. Namun membuat acara meriah tidak segampang itu.
Agar acara dijamin sukses dan bisa membuat orang spesial terkejut, maka Anda bisa pesan nasi tumpeng di Kuningan Barat enak. Kenapa harus nasi tumpeng? Mungkin Anda berpikir untuk memberikan kejutan berupa kue tart dan sejenisnya. Padahal nasi tumpeng memiliki kelebihan tersendiri dibandingkan beli kue tart, antara lain yaitu:
-
Bisa sekalian buat hidangan makan nasi
Inilah hal yang paling istimewa dari sebuah tumpeng dibandingkan kue tart. Tumpeng umumnya terbuat dari nasi dengan cita rasa gurih yang dilengkapi dengan berbagai macam lauk pauk. Nasi plus lauk pauk ini bisa dijadikan hidangan utama makan besar bagi Anda dan mereka yang turut ada dalam acara. Bahkan orang Indonesia sering bilang tidak afdol kalau belum makan nasi. Itulah enaknya pesan tumpeng, daripada beli kue tart yang hanya dimakan sebagai hidangan pencuci mulut. Anda masih harus repot beli nasi lagi untuk para tamu acara. Belum lagi kue tart rasanya yang terlalu manis, bisa bikin eneg.
-
Lebih hemat budget
Nah, kedua dengan memesan nasi tumpeng maka akan lebih menghemat budget. Apalagi jika pesan nasi tumpeng maka bisa langsung dijadikan makan besar, Anda tak perlu mempersiapkan konsumsi lainnya. Beda kalau Anda beli kue tart, selain tart pastinya masih harus menyiapkan hidangan lainnya untuk makan seperti nasi kotak/ box. Jadinya budget atau anggaran acara makin bertambah.
-
Unik dan lebih kreatif
Ketiga, jika menghidangkan dan memberikan nasi tumpeng maka akan kelihatan lebih kreatif dan unik ketimbang roti tart. Tart sudah terlalu biasa dalam sebuah acara kejutan, seperti ulang tahun. Justru nasi tumpeng yang tidak biasa dapat memberi kejutan lebih besar dan meriah lagi. Apalagi bentuk nasi tumpeng tidak kalah unik dan menarik dari sebuah kue tart. Sekarang ini, nasi tumpeng bisa dibentuk menjadi berbagai macam desain bagus dan menarik. Misalnya nasi tumpeng karakter, nasi tumpeng bertingkat dan bersusun, nasi tumpeng tart, dan masih banyak lagi.
Itulah beberapa kelebihan dari sebuah nasi tumpeng. Makanya jangan hanya idenya menggunakan kue tart saja dalam memberi kejutan. Saat ini sudah ada trend pesan nasi tumpeng di Kuningan Barat murah meriah untuk acara-acara spesial bagi orang terkasih.
Jasa Catering Penyedia Tumpeng di Jakarta Selatan
Jasa catering yang menyediakan penawaran paket menu nasi tumpeng sudah ada banyak di daerah Jadetabek termasuk Jakarta Selatan seperti Mampang. Namun, sayangnya tak semua bisa diandalkan menyediakan kebutuhan nasi tumpeng yang terbaik dari segi rasa, tampilan dan layanan.
Saat ini untungnya sudah ada jasa catering Nasi Tumpeng Jakarta Selatan yang memberikan layanan serta produk paket tumpeng yang berkualitas. Itulah sebabnya Anda bisa andalkan kami sebagai salah satu catering tumpeng terbaik yang ada di area Jakarta Selatan. Kami sudah lama menjadi penyedia tumpeng dengan pengalaman panjang lebih dari 10 tahun di bidang ini.
Sebagai catering tumpeng terpercaya, ada banyak kelebihan produk dan layanan yang bisa kami berikan kepada para pelanggan lama dan baru. Misalnya seperti:
- Cara mudah melakukan pemesanan dengan online melalui nomer telepon yang disediakan, chat SMS dan WA serta mengiriman e-mail.
- Customer service yang fast respon dalam memberikan layanan dengan ramah. Lakukan pemesanan dengan mengontak CS kami maksimal H-1 acara sebelum jam 2-3 sore.
- Harga nasi tumpeng dalam bentuk paketan ekonomis. Dalam sepaket nasi tumpeng sudah terdiri dari nasi tumpeng dengan lauk pauknya.
- Tersedia layanan pesan antar langsung ke tempat tujuan acara yang sudah disepakati. Ada promo gratis ongkir untuk pengiriman ke Mampang dan daerah Jadetabek lainnya.
- Tersedia jenis tumpeng warna kuning, hijau dan putih gurih/ biasa. Bisa Anda pesan sesuai selera.
Selain nasi tumpeng ukuran besar dalam bentuk gunungan kerucut atau bersusun. Kami juga menyediakan nasi tumpeng lainnya seperti nasi tumpeng mini, nasi box, dan nasi liwet. Jadi, Anda tidak hanya bisa pesan nasi tumpeng di Kuningan Barat, namun juga ada nasi lainnya yang tidak kalah enaknya. Tunggu apalagi? Pesan sekarang juga di tempat kami untuk kebutuhan acara-acara spesial agar Anda bisa memberi kejutan yang makin dan lebih berkesan kepada orang terkasih!