Rekomendasi Nasi Tumpeng Terbaik di Jakarta – Ulang tahun sudah pasti selalu menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Pada momen tersebut seseorang akan merayakan hari kelahirannya yang hanya satu tahun sekali. Pada acara itu biasanya seseorang akan merayakannya dengan kue ulang tahun yang diberi lilin pada bagian atasnya.

Akan tetapi saat ini tradisi ulang tahun dengan kue sudah banyak digantikan dengan beberapa tradisi baru seperti menggunakan nasi tumpeng. Nasi tumpeng dirasa lebih efektif karena Anda tidak perlu menyiapkan berbagai jenis hidangan lainnya. Dengan menggunakan nasi tumpeng Anda juga lebih bisa mengemat pengeluaran.

Rekomendasi Nasi Tumpeng Terbaik di Jakarta

Makna dan Filosofi Nasi TumpengĀ 

Dalam acara perayaan tradisional, nasi tumpeng menjadi hal yang cukup penting karena berguna sebagai bentuk terima kasih dan bentuk rasa syukur pada Tuhan atas nikmat yang diberikan. Itulah mengapa tumpeng juga banyak dijumpai sebagai bentuk rasa syukur pada perayaan ulang tahun.

Dalam tradisi agama Islam yang ada di Jawa, kata tumpeng sebenarnya adalah akronim atau singkatan dari yen metu kudu sing mempeng. Dalam bahasa Indonesia hal ini berarti jika keluar harus sungguh-sungguh. Selain itu jumlah lauk pauk yang ada pada tumpeng biasanya juga ada tujuh jumlahnya. Dimana jumlah tersebut sesuai dengan bahasa Jawa yang berarti pitu atau pitulungan (pertolongan).

Beberapa komponen yang ada pada nasi tumpeng juga memiliki filosofi tertentu. Misalnya seperti nasinya yang berarti hal yang kita makan harus berasal dari hal yang halal dan bersih. Kemudian bentuknya yang mengerucut berarti melambangkan kehidupan yang selalu sejahtera.

Sedangkan untuk lauk pauknya melambangkan beberapa hal juga. Seperti ayam jantan yang dimasak utuh dimana berguna untuk menghilangkan sifat sombong, tidak setia dan juga congkak yang ada pada ayam jago. Adanya lauk ikan teri bermakna kerukunan dan kebersamaan.

Nasi tumpeng juga sering menggunakan lauk berupa telur rebus. Dimana bermakna tindakan yang harus direncanakan terlebih dahulu. Telur tersebut juga bisa memiliki makna dimana manusia diciptakan sama dan yang membedakan hanya tingkah laku dan juga ketaqwaannya saja. Pelengkap lauk pauk juga tidak lupa digunakan seperti sayuran yang juga memiliki makna bagus untuk kehidupan.

Jenis Nasi Tumpeng untuk Berbagai Keperluan Acara

Ada berbagai macam jenis tumpeng yang biasanya digunakan untuk beberapa acara tertentu seperti:

  • Tumpeng Pungkur

Tumpeng ini digunakan ketika ada wanita atau pria lajang yang meninggal. Nasi tumpeng ini dibuat dengan nasi putih yang juga didampingi dengan lauk pauk beserta sayurannya. Kemudian nasi tumpeng ini akan dipotong secara vertikal dan diletakkan dengan saling membelakangi.

  • Tumpeng Nujuh Bulan

Sesuai dengan namanya, tumpeng jenis ini digunakan untuk Anda yang sedang hamil tujuh bulan. Tumpeng ini dibuat dengan nasi putih dimana berbeda dengan tumpeng pada umumnya. Selain itu untuk peletakan atau menghias nasi tumpeng ini juga berbeda. Di bagian tengah akan ada nasi putih yang sudah dibentuk kerucut dengan ukuran yang besar.

Setelah itu di bagian pinggirnya atau di sekelilingnya akan ada tumpeng dengan ukuran yang lebih kecil berjumlah 6 buah. Biasanya nampan dengan alas daun pisang digunakan untuk menyajikan nasi tumpeng nujuh bulan ini. Tempat rekomendasi nasi tumpeng terbaik di Jakarta Selatan juga bisa Anda pilih untuk memesan nasi tumpeng ini agar lebih praktis dan tidak repot.

  • Tumpeng Robyong

Selanjutnya adalah jenis tumpeng bernama tumpeng rombyong. Tumpeng ini bisa Anda temukan ketika ada acara pernikahan dimana ketika para pengantin melakukan siraman. Cara penyajian tumpeng ini adalah menggunakan bakul yang di dalamnya diletakkan tumpeng dengan berbagai macam lauk dan juga sayuran. Pada bagian puncak tumpeng akan diletakkan terasi, bawang merah, telur ayam dan juga cabai.

  • Tumpeng Putih

Sesuai dengan namanya, tumpeng ini disajikan pada acara keagamaan atau acara yang bersifat sakral. Terutama untuk adat Jawa.

  • Tumpeng Kuning

Selain ada tumpeng putih, juga ada tumpeng kuning. Tumpeng ini merupakan jenis tumpeng yang paling umum ditemukan. Tumpeng ini dibuat sebagai bentuk rasa syukur pada acara ulang tahun, kelahiran, mendapatkan rezeki yang tak terduga atau acara pernikahan. Tempat rekomendasi nasi tumpeng terbaik di Jakarta Barat bisa Anda jadikan pilihan untuk memesan nasi tumpeng untuk berbagai macam acara.

  • Tumpeng Nasi Uduk

Jenis tumpeng yang terakhir adalah tumpeng nasi uduk. Tumpeng nasi uduk ini sering Anda jumpai pada acara Maulud Nabi.

Aneka Rekomendasi Nasi Tumpeng Terbaik di Jakarta

Sudah banyak diketahui jika nasi tumpeng saat ini bisa digunakan sebagai pengganti kue ulang tahun pada perayaan ulang tahun. Nasi tumpeng dirasa lebih efektif dan juga praktis karena Anda tidak perlu memasak hidangan berat lainnya.

Berikut adalah beberapa jenis nasi tumpeng yang cocok untuk digunakan pada acara ulang tahun:

  • Nasi tumpeng mini

Nasi tumpeng dengan bentuk yang mini bisa menjadi rekomendasi nasi tumpeng terbaik di Jakarta yang murah untuk Anda gunakan. Anda bisa memesan nasi tumpeng dengan ukuran yang kecil dimana akan cocok diberikan pada acara ulang tahun anak-anak.

  • Nasi dengan bentuk karakter

Nasi kuning yang diberikan untuk anak-anak tidak harus berbentuk tumpeng atau kerucut. Rekomendasi nasi tumpeng terbaik di Jakarta yang enak dengan bentuk kartun atau karakter kesukaan anak kecil bisa menjadi hal yang bagus. Terutama jika diberikan untuk dibawa pulang.

  • Nasi tumpeng kerucut ukuran besar

Satu lagi rekomendasi nasi tumpeng terbaik di Jakarta yaitu nasi tumpeng kerucut ukuran besar. Nasi ini biasanya dihidangkan dengan tujuh macam lauk pauk pelengkap seperti ayam goreng, perkedel, urap sayur, dan sebagainya. Cocok untuk dimakan ramai-ramai dan tersedia dalam berbagai ukuran sesuai jumlah tamunya.

Jika Anda tertarik memesan nasi tumpeng di atas, dapat menghubungi jasa catering Nasitumpengjakartaselatan.com.